Pages

Mar 27, 2015

Shiro Burger | The White Burger

Di edisi sebelumnya, saya sudah sempat menyinggung sedikit mengenai White Burger. Ya, McDonal's dengan gerai yang tersebar di seluruh dunia, selalu memiliki menu yang beragam dan khas sesuai lokasi masing-masing gerai.
White Burger - McDonald's
McDonald’s di China telah mengeluarkan versi Burger Hitam dan Burger Putih dalam versi mini dan dijual sepasang. Sedangkan McDonald’s Hong Kong menawarkan Burger Hitam dan Burger Putih dengan versi lebih besar dan diisi dengan mashed potatoes dan dijual secara terpisah.
Sesuai dengan sebutannya, White Burger memiliki bun berwarna putih dengan taburan wijen hitam. Isi dari Burger ini adalah daging ayam crispy, mashed potatoes, bacon, selada dan saus jamur hitam.
Black Burger dan White Burger ala saya
Nah, saya pun tak mau kalah. Saya mencoba mengikuti jejak kesuksesan McD dengan menciptakan Buger Putih versi saya tentunya
Shiro Burger 
Saya akhirnya menyebutnya Shiro Burger. Awalnya tidak terpikir nama itu. Sampai suatu saat saya gunakan foto bun hitam dan putih sebagai profile picture BBM. Ada seorang teman saya berkomentar "Sing putih iku shiroburger mb?hihi koyo bakpao" (Yang putih itu Shiro Burger, mbak? Hihi seperti bakpao). Teman saya itu teringat dengan Shiro, anjing milik Sinchan. Ah, tiba-tiba saja ada "lampu" di atas kepala saya. (Halah..)

Ya, namanya Shiro Burger atau White Burger atau Burger Putih. Shiro dalam bahasa Jepang berarti Putih. Sudah sesuai kan? Hehe
Seperti generasi pendahulunya, Burger buatan saya bisa dijamin super awet tidak basi. Isiannya sedikit berbeda. Susunannya saya balik menjadi timun, bawang bombay, daging ayam goreng crispy, keju, tomat dan selada (dari bawah ke atas).
Burger ala saya ini tentu saja bisa digunakan untuk wadah menyimpan perhiasan/aksesoris dan di bagian bun (roti atas) bisa digunakan untuk tempa/bantalan jarum (pincushion).

Wanna try this? Kindly contact me yaa...

No comments:

Post a Comment

Speak up your mind ...